Informasi

Assalamualaikum Wr. Wb.

Telah dibuka Indent Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) SMP Muhammadiyah 7 Yogyakarta Tahun Pelajaran 2023-2024. Mari bergabung bersama kami untuk menjadi putra putri yang anggun dalam moral dan unggul dalam intelektual. Berikut informasi lengkapnya :
 

Syarat Berkas Administrasi :
  • 2 lembar FC (Fotocopy) Kartu Keluarga (C1)
  • 2 lembar fotokopi akta kelahiran
  • 2 lembar Pas Foto terbaru ukuran 3x4
  • Nomor Induk Siswa Nasional (NISN)
  • Surat Keterangan Hasil Ujian SD/MI/Paket A ASLI
  • 2 lembar FC Surat Keterangan Hasil Ujian SD/MI/
  • Paket A/PKBM dilegalisir
  • Ijazah SD/MI/Paket A ASLI
  • 2 lembar FC Ijazah SD/MI/Paket A ASLI dilegalisir
Khusus Pemegang KMS (Warga Kota Yogyakarta) ditambah:
  • FC Kartu Keluarga (3 lembar)
  • FC KMS/KPS/BSM/Kartu cerdas (3 lembar)
  • FC Akta kelahiran (3 lembar)
*semua berkas FC dilegalisir kelurahan
Untuk pemegang KPS/BSM/KIP/PIP melampirkan FC kartu anggota
Jika persyaratan belum ada bisa melengkapi di kemudian hari sebelum penutupan pendaftaran

 

Kuota kelas : 7 Kelas yang terdiri dari 1 Kelas Tahfidz, 1 Kelas ICT dan 5 Kelas Reguler 

Kuota masing-masing kelas 32 siswa, Total kuota 224 siswa.
 
KELAS TAHFIDZ

Kelas Tahfidz adalah kelas khusus yang mewadahi siswa yang sudah memiliki cukup banyak hafalan surat-surat dalam Al Qur’an, sehingga dapat membantu menjaga hafalan siswa agar tidak lupa dan juga menambah hafalan Al-Qur’an siswa. Kuota hanya 1 kelas atau 30 siswa saja. Syarat dan ketentuan sebagai berikut :
  1. Calon Peserta Didik kelas tahfidz melalui seleksi
  2. Hafal minimal Jus 30 atau hafal salah satu surat di luar juz 30
  3. Sanggup mengikuti pembelajaran tahfidz minimal 1 tahun
  4. Pembimbing Qur’annya berbeda dengan kelas regular
  5. Tidak ada perbedaan biaya dan jam pelajaran dengan kelas reguler
  6. Dari segi pembiayaan dan pembelajaran kelas Tahfidz dan regular sama dan tidak mengurangi jam pelajaran


KELAS ICT 

Kelas berbasis ICT (information communication technology) adalah pembelajaran dengan konsep berbasis komputer dan multimedia. Kelas ICT merupakan salah satu upaya sekolah untuk mendukung minat daj mengarahkan siswa dalam mengeksplorasi perkembangan teknologi yang begitu pesat pada jalur yang tepat. Terlebih di era 4.0, teknologi menjadi semakin akrab dalam kehidupan sehari-hari. Melalui kelas ICT, siswa dibimbing untuk mempelajari IT lebih mendalam dibandingkan materi yang diterima siswa kelas reguler. Adanya capaian nilai tambah soft skill ini, peserta didik diharapkan mampu menulis, berkomunikasi, berkompetisi, dan entrepreneurship dikemudian hari. Peserta didik akan belajar tentang pemahaman teknologi, multimedia, editing audio dan video, animation dan effect, teknik pengambilan gambar atau cinematografi, design komunikasi visual.
 
  • Pembelajaran dan materi include guru yang mengajar profesional
  • Penugasan dan pemantapan materi berorientasi IT
  • Target capaian mampu menguasai 10 soft skill IT dalam satu tahun
  • Saat kondisi PTM praktek di Lab Komputer
  • Bersertifikat

Wassalamualaikum Wr. Wb.